HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU DENGAN KEJADIAN ANEMIA REMAJA PUTRI SMA NEGERI 1 KRAKSAAN KABUPATEN PROBOLINGGO
Daniati Praliana - Personal Name (Pengarang)
English
2018
JURUSAN KESEHATAN : GIZI KLINIK
Correlation between knowledge, attitude and behavior with the incidence of anemia in adolescent girls in SMA Krkasaan Probolinggo district
Daniati Praliana
Clinical Nutritition Program Study
Health Departement
ABSTRACT
Anemia is a decrease in hemoglobin (Hb) levels in the blood and women are more susceptible to anemia than men. Women every month have menstruation that automatically bleeds. That is why women need iron to restore their body condition to its original state. Data Riskesdas 2013 showed that the prevalence of anemia in adolescent girls is still relatively high at 27.1%. Knowledge, attitude and good behavior are factors that can prevent the occurence of anemia.
The purpose of the study: to determine the relationship between knowledge, attitude and behavior with the incidence of anemia of girls of SMA Negeri 1 Kraksaan in Probolinggo District.
Research method: using analytical survey research with cross sectional approach. Data collection was done by distributing questionnaires and hemoglobin grade values obtained from checking anemia using glukocek Hb. The number of samples in this study were 77 respondents. Data analysis using Spearman Rank correlation test.
The results of the study: The number of students who experienced anemia with a percentage of 76.6%, the most young women had less knowlegde with a percentage of 41.6%, there was a relationship between knowledge with the incidence of anemia (p=0,001), most young women had less supportive attitudes with a percentage of 40.3%, there is a relationship between attitudes with the incidence of anemia (p=0,001) and young women most have less behavior with a percentage of 58.4% there is a relationship between behavior with the incidence of anemia (p=0.001).
Conclusion of the study: there is a relationship between knowledge, attitudes and behavior with the incidence of anemia in young women.
Keyword: Anemia, Attitude, Behaviour. and Knowledge,
Hubungan Pengetahuan, Sikap dan Perilaku dengan Kejadian Anemia pada Remaja Putri SMA Negeri 1 Kraksaan
Kabupaten Probolinggo
Daniati Praliana
Program Studi Gizi Klinik
Jurusan Kesehatan
ABSTRAK
Anemia adalah berkurangnya kadar hemoglobin (Hb) dalam darah dan perempuan lebih rentan terkena anemia dibanding dengan laki-laki. Perempuan setiap bulan mengalami menstruasi yang secara otomatis mengeluarkan darah. Itulah sebabnya perempuan membutuhkan zat besi untuk mengembalikan kondisi tubuhnya kekeadaan semula. Data Riskesdas 2013 menunjukkan bahwa prevalensi anemia pada remaja putri masih tergolong tinggi yaitu 27,1%. Pengetahuan, sikap dan perilaku yang baik merupakan faktor yang dapat mencegah terjadinya anemia.Tujuan penelitian: untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan, sikap dan perilaku dengan kejadian anemia remaja putri SMA Negeri 1 Kraksaan di Kabupaten Probolinggo.Metode penelitian: menggunakan penelitian survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner dan nilai kadar hemoglobin diperoleh dari pengecekan anemia menggunakan glukocek Hb. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 77 responden. Analisis data menggunakan uji korelasi Spearman Rank.
Hasil penelitian: Jumlah siswi yang mengalami anemia dengan prosentase 76.6%, remaja putri paling banyak mempunyai pengetahuan kurang dengan prosentase41,6%, terdapat hubungan antara pengetahuan dengan kejadian anemia (p=0,001), remaja putri paling banyak mempunyai sikap yang kurang mendukung dengan prosentase 40,3% terdapat hubungan antara sikap dengan kejadian anemia (p=0,001) dan Remaja putri paling banyak mempunyai perilaku yang kurang dengan prosentase 58,4% terdapat hubungan antara perilaku dengan kejadian anemia (p=0,001).Kesimpulan penelitian: terdapat hubungan antara pengetahuan, sikap dan perilaku dengan kejadian anemia pada remaja putri.
Kata Kunci: Anemia, Pengetahauan, Perilaku dan Sikap.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Daniati Praliana |
Pengarang |
Daniati Praliana - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
GIZI KLINIK
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
|
Bahasa |
English |
Penerbit |
GIZI KLINIK |
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
JURUSAN KESEHATAN |
Deskripsi Fisik |
20cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Daniati Praliana. (2018).
HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU DENGAN KEJADIAN ANEMIA REMAJA PUTRI SMA NEGERI 1 KRAKSAAN KABUPATEN PROBOLINGGO(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK
Daniati Praliana.
HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU DENGAN KEJADIAN ANEMIA REMAJA PUTRI SMA NEGERI 1 KRAKSAAN KABUPATEN PROBOLINGGO(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK,2018.
Daniati Praliana.
HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU DENGAN KEJADIAN ANEMIA REMAJA PUTRI SMA NEGERI 1 KRAKSAAN KABUPATEN PROBOLINGGO(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK,2018.
Daniati Praliana.
HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU DENGAN KEJADIAN ANEMIA REMAJA PUTRI SMA NEGERI 1 KRAKSAAN KABUPATEN PROBOLINGGO(Publish).JURUSAN KESEHATAN:GIZI KLINIK,2018.