EFEKTIVITAS DOSIS FOSFOR PADA DUA JENIS VARIETAS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KENTANG (Solanum tuberosum)


EFFECTIVENESS OF PHOSPHORUS DOSE WITH TWO TYPES OF VARIETIES TO INCREASE PRODUCTION OF POTATO
(Solanum tuberosum) Amalia Rahmawati Study Program Production Technology of Food Crops Department of Agricultural Production ABSTRACT This study aims to determine the growth and production of Granola and Atlantik varieties of potato plants with different doses of phosphorus. This research was carried out on December 2017 - March 2018 in Jampit Village, Sempol District, Bondowoso Regency with an altitude of 1,800 meters above sea level. The type of soil used is sandy clay with pH 6. The design used is factorial 2 randomized block design. The first factor is the use of varieties (V) with 2 levels: Atlantik variety (V1), and Granola variety (V2). The second factor is giving a dose of phosphorus (P) with 4 levels: without giving phosphorus or 0 kg P2O5/Ha (P0), 72 kg P2O5/Ha (P1), 144 kg P2O5/Ha (P2), 216 kg P2O5/Ha (P3). The results showed that the Atlantik variety had a faster growth rate at the age of 14 days, 28 days and 42 days after planting. The use of Granola varieties is able to produce more tuber numbers. The administration of phosphorus 216 kg P2O5 / Ha (P3) was able to produce more tuber weight per sample as well as more tuber weight per plot than the other doses of phosphorus. The interaction of phosphorus dosing in two types of potato varieties had a very significant effect on the diameter parameters of tubers by giving phosphorus 216 kg P2O5 / Ha and the use of Atlantik varieties.
Keywords: Potatoes (Solanum tuberosum), Atlantik, Granola, Phosphorus

EFEKTIVITAS DOSIS FOSFOR PADA DUA JENIS VARIETAS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KENTANG
(Solanum tuberosum)
Amalia Rahmawati
Program Studi Teknologi Produksi Tanaman Pangan Jurusan Produksi Pertanian
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan produksi tanaman kentang varietas Granola dan Atlantik dengan pemberian dosis fosfor yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2017 – Maret 2018 di Desa Jampit, Kecamatan Sempol, Kabupaten Bondowoso dengan ketinggian tempat 1.800 mdpl. Jenis tanah yang digunakan adalah lempung berpasir dengan pH 6. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) 2 faktorial. Faktor pertama adalah penggunaan jenis varietas (V) dengan 2 taraf: varietas Atlantik (V1), dan varietas Granola (V2). Faktor kedua adalah pemberian dosis fosfor (P) dengan 4 taraf: tanpa pemberian fosfor atau 0 kg P2O5/Ha (P0), 72 kg P2O5/Ha (P1), 144 kg P2O5/Ha (P2), 216 kg P2O5/Ha (P3). Hasil penelitian menunjukkan bahwa varietas Atlantik memiliki laju pertumbuhan lebih cepat pada umur 14 HST, 28 HST, dan 42 HST. Penggunaan varietas Granola mampu menghasilkan jumlah umbi yang lebih banyak. Pemberian fosfor 216 kg P2O5/Ha (P3) mampu menghasilkan berat umbi per sampel maupun berat umbi per plot yang lebih banyak dibanding pemberian fosfor pada dosis yang lain. Interaksi pemberian dosis fosfor pada dua jenis varietas kentang berpengaruh sangat nyata terhadap parameter diameter umbi dengan pemberian fosfor 216 kg P2O5/Ha dan penggunaan varietas Atlantik.
Kata Kunci: Kentang (Solanum tuberosum), Atlantik, Granola, Fosfor


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Amalia Rahmawati
Pengarang Amalia Rahmawati - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek Amalia Rahmawati
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PANGAN
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN
Deskripsi Fisik 20 Cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
Amalia Rahmawati

Citation

Amalia Rahmawati. (2018).EFEKTIVITAS DOSIS FOSFOR PADA DUA JENIS VARIETAS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KENTANG (Solanum tuberosum)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PANGAN

Amalia Rahmawati.EFEKTIVITAS DOSIS FOSFOR PADA DUA JENIS VARIETAS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KENTANG (Solanum tuberosum)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PANGAN,2018.Text

Amalia Rahmawati.EFEKTIVITAS DOSIS FOSFOR PADA DUA JENIS VARIETAS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KENTANG (Solanum tuberosum)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PANGAN,2018.Text

Amalia Rahmawati.EFEKTIVITAS DOSIS FOSFOR PADA DUA JENIS VARIETAS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KENTANG (Solanum tuberosum)(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PANGAN,2018.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id