PROSES PRODUKSI MINUMAN SARI BUAH APEL“FLAMBOYAN”PT. BATU BHUMI SURYATAMA,BATU
IKA FATMAWATI - Personal Name (Pengarang)
Text
English
2018
MANAJEMEN AGRIBISNIS :
RINGKASAN
Proses Produksi Sari Buah Apel “Flamboyan” PT. Batu Bhumi Suryatama, Kodya Batu, Ika Fatmawati, Nim D41120399, Tahun 2018, 45 Hlm, Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-IV Manajemen Agroindustri, Politeknik Negeri Jember, Dr. Ir. Bagus Putu. YK, MP (Dosen Pembimbing Utama)
Praktek Kerja Lapang (PKL) merupakan salah satu kegiatan utama dalam pelaksanaan pendidikan di Politeknik Negeri Jember. Kegiatan ini dipandang penting bagi pendidikan yang dilaksanakan oleh mahasiswa Politeknik Negeri Jember. Kegiatan Praktek Kerja Lapang ini diharapkan dapat menjadi wahana penumbuhan keterampilan dan keahlian pada diri mahasiswa, dapat memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa dengan cara ikut bekerja sehari-hari pada perusahaan / industri / instansi / dan / unit bisnis strategis lainnya yang layak dan representatif dijadikan tempat PKL, serta memberikan gambaran mengenai dunia kerja bagi mahsiswa. Kegiatan PKL merupakan persyaratan yang harus ditempuh untuk menyelesaikan pendidikan D-IV Manajemen Agroindustri di Politeknik Negeri Jember.
Kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan pada PT. Batu Bhumi Suryatama pada bagian produksi minuman sari buah apel. PT. Batu Bhumi Suryatama merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang industri pembuatan minuman sari buah apel di daerah kota Batu. Melimpahnya buah apel serta karena sifat fisik apel yang mudah busuk pada daerah kota Batu mengharuskan perlu adanya penanganan, yaitu dengan mengolah buah apel menjadi salah satu produk olahan. Salah satunya yaitu produk minuman sari buah apel. Sari buah apel adalah cairan yang diperoleh dari buah apel yang telah dicuci, dihancurkan, disaring, direbus, dijernihkan jika perlu, dan dikemas untuk dapat dikonsumsi langsung
Apel (Malus sylvestris L.) merupakan tanaman buah tahunan yang berasal dari Asia Barat dengan iklim sub tropis dan menjadi salah satu produk unggulan spesifik daerah kota Malang yang khususnya daerah kota Batu. Sifat fisik apel yang mudah busuk pada daerah kota Batu mengharuskan perlu adanya penanganan, yaitu dengan mengolah buah apel menjadi salah satu produk olahan. Sehingga proses pengolahan minuman sari buah apel harus benar – benar terjaga dan terlaksana dengan baik untuk menghasilkan produk yang berkualitas serta memiliki nilai jual yang tinggi. Peningkatan kualitas karyawan dan peralatan terhadap kelangsungan produksi juga merupakan keharusan dan kebutuhan yang harus terpenuhi.
(Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-IV Manajemen Agroindustri Politeknik Negeri Jember)
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
IKA FATMAWATI |
Pengarang |
IKA FATMAWATI - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
MANAJEMEN AGROINDUSTRI
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
|
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
MANAJEMEN AGRIBISNIS |
Deskripsi Fisik |
20 cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
IKA FATMAWATI. (2018).
PROSES PRODUKSI MINUMAN SARI BUAH APEL“FLAMBOYAN”PT. BATU BHUMI SURYATAMA,BATU(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:
IKA FATMAWATI.
PROSES PRODUKSI MINUMAN SARI BUAH APEL“FLAMBOYAN”PT. BATU BHUMI SURYATAMA,BATU(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:,2018.Text
IKA FATMAWATI.
PROSES PRODUKSI MINUMAN SARI BUAH APEL“FLAMBOYAN”PT. BATU BHUMI SURYATAMA,BATU(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:,2018.Text
IKA FATMAWATI.
PROSES PRODUKSI MINUMAN SARI BUAH APEL“FLAMBOYAN”PT. BATU BHUMI SURYATAMA,BATU(Publish).MANAJEMEN AGRIBISNIS:,2018.Text