HUBUNGAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN ASUPAN SERAT MAKANAN MAHASISWA POLITEKNIK NEGERI JEMBER
Correlation Characteristics of Individuals and Environmental Factors with the intake of dietary fiber students of State Polytechnic Jember Rifkatul Mabruroh
Program Studi Gizi Klinik
Jurusan Kesehatan Abstract Dietary fiber is a non-nutritious substance that is useful for diet. Fiber is a group of carbohydrates that have a very complex chemical structure and derived from plant parts that can be consumed and has properties of resistance to the digestive process and absorption of the small intestine with complete or parsial fermentation of the large intestine. The purpose of this research is to know the correlation of individual characteristic (knowledge, gender) and environmental factor (peer role, residence) with food fiber intake Student of State Polytechnic Jember. The type of this research is analytic survey with cross sectional study design, sampling using stratified random sampling. Data collection was conducted from November to December 2017 at Jember State Polytechnic, using questionnaire, food food record form for 3 days (2 days active and 1 day off) to know food fiber intake and involving 95 respondents. Data analysis used univariate analysis (frequency distribution), bivariate analysis (chi-square test). The results showed that there was a relationship between knowledge with food fiber intake 0,002 (p <0,05), there was relationship between gender with food fiber intake 0,003 (p <0,05), there was relationship between peer role with food fiber intake 0,001 (p <0.05), there was a relationship between dwelling and dietary fiber intake of 0,000 (p <0.05). Conclusion There is a correlation of knowledge, gender, role of peers, residence with intake of dietary fiber. Keywords: Fiber intake, environmental factors, individual characteristics
Hubungan Karakteristik Individu dan Faktor Lingkungan dengan Asupan Serat Makanan Mahasiswa Politeknik Negeri Jember
Rifkatul Mabruroh
Program Studi Gizi Klinik
Jurusan Kesehatan
Abstrak
Serat makanan merupakan zat non gizi yang berguna untuk diet. Serat merupakan kelompok karbohidrat yang memiliki struktur kimia sangat komplek dan berasal dari bagian tumbuhan yang dapat dikonsumsi serta memiliki sifat resistan terhadap proses pencernaan dan absorbsi pada usus halus dengan fermentasi lengkap atau parsial pada usus besar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan karakteristik individu (pengetahuan, jenis kelamin) dan faktor lingkungan (peran teman sebaya, tempat tinggal) dengan asupan serat makanan Mahasiswa Politeknik Negeri Jember. Jenis penelitian ini adalah survei analitik dengan desain penelitian cross sectional, pengambilan sampel dengan menggunakan stratified random sampling. Pengumpulan data dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2017 di Politeknik Negeri Jember, menggunakan angket, form food record selama 3 hari (2 hari aktif dan 1 hari libur) untuk mengetahui asupan serat makanan dan melibatkan 95 responden. Analisis data menggunakan analisis univariat (distribusi frekuensi), analisis bivariat (uji chi-square). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan pengetahuan dengan asupan serat makanan 0,002 (p <0,05), terdapat hubungan antara jenis kelamin dengan asupan serat makanan 0,003 (p <0,05), terdapat hubungan antara peran teman sebaya dengan asupan serat makanan 0,001 (p<0,05), terdapat hubungan antara tempat tinggal dengan asupan serat makanan 0,000 (p <0,05). Kesimpulan terdapat hubungan pengetahuan, jenis kelamin, peran teman sebaya, tempat tinggal dengan asupan serat makanan.
Kata kunci: Asupan serat, faktor lingkungan, karakteristik individu
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Rifkatul Mabruroh |
Pengarang |
Rifkatul Mabruroh - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
GIZI KLINIK
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
|
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
JURUSAN KESEHATAN |
Deskripsi Fisik |
20 Cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Rifkatul Mabruroh. (2018).
HUBUNGAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN ASUPAN SERAT MAKANAN MAHASISWA POLITEKNIK NEGERI JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:
Rifkatul Mabruroh.
HUBUNGAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN ASUPAN SERAT MAKANAN MAHASISWA POLITEKNIK NEGERI JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:,2018.Text
Rifkatul Mabruroh.
HUBUNGAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN ASUPAN SERAT MAKANAN MAHASISWA POLITEKNIK NEGERI JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:,2018.Text
Rifkatul Mabruroh.
HUBUNGAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN ASUPAN SERAT MAKANAN MAHASISWA POLITEKNIK NEGERI JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:,2018.Text