PEMBUATAN JELLY DRINK SARI BUAH NAGA MERAH ( Hylocereus polyrhizus ) SEBAGAI MINUMAN SELINGAN TINGGI ANTIOKSIDAN


ABSTRACT
REZKI ULVIANA. G42140876 Making Jelly Drink Red Dragon Fruit (Hylocereus polyrhizus) As High Antioxidant Drainage Diver. Guided by Ir. Rindiani., MP
Indonesia as a developing country has limitations in tackling health problems as evidenced by the increasing prevalence of degenerative diseases every year. One example of the degenerative disease it self is cancer. Antioxidants need the body to protect the body from free radical attack. The purpose of this study is to examine whe ther jelly drink red dragon fruit juice can be used as a high antioxidant distraction beverage. The research design was Randomized Block Design with 2 factors : red dragon fruit concentration and heating time. The analysis used two way annova and duncan test. The observation of antioxidant activity of red dragon juice jelly drink ranged between 49,67% - 58,75%. The result of observation on red jelly drink texture of red dragon juice ranged from 4,21 N – 0,48 N. The conclusion of this research is the concentration of juice compared with water significantly (α = 0,05) to the antioxidant activity and texture. The long-term heating factor had significant effect (α = 0,05) on antioxidant activity and texture. The interaction between the two factors has a significant effect (α = 0,05) on the texture of jelly drink. The best treatment of physical, chemical, and organoleptic parameter on jelly drink of red dragon juice is A3B1 with ratio of red dragon fruit 20% : heating time 2.5 minutes with antioxidant activity content of 49,91%.
Keywords: antioxidant activity, heating time, red dragon fruit juice.


ABSTRAK
REZKI ULVIANA. G42140876 Pembuatan Jelly Drink Sari Buah Naga Merah (Hylocereus polyrhizus) Sebagai Minuman Selingan Tinggi Antioksidan. Dibimbing oleh Ir. Rindiani., MP
Indonesia sebagai negara berkembang mempunyai keterbatasan dalam menanggulangi masalah kesehatan dibuktikan dengan adanya peningkatan prevalensi penyakit degeneratif setiap tahunnya. Salah satu contoh penyakit degeneratif itu sendiri adalah kanker. Antioksidan dibutuhkan tubuh untuk melindungi tubuh dari serangan radikal bebas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji apakah jelly drink sari buah naga merah dapat digunakan sebagai minuman selingan tinggi antioksidan. Desain penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 2 faktor yaitu konsentrasi sari buah naga merah dan lama pemanasan. Analisis menggunakan uji two way annova dan duncan. Hasil pengamatan terhadap aktivitas antioksidan jelly drink sari buah naga merah berkisar antara 49,67% - 58,75%. Hasil pengamatan terhadap tekstur jelly drink sari buah naga merah berkisar antara 4,21 N - 0,48 N. Kesimpulan dari penilitian ini konsentrasi sari buah dibanding dengan air berpengaruh nyata (α=0.05) terhadap aktivitas antioksidan dan tekstur. Faktor lama pemanasan berpengaruh nyata (α=0.05) terhadap aktivitas antioksidan dan tekstur. Interaksi antara kedua faktor berpengaruh nyata (α=0.05) terhadap tekstur jelly drink. Penilaian perlakuan terbaik terhadap parameter fisik, kimia, dan organoleptik pada jelly drink sari buah naga merah yaitu perlakuan A3B1 dengan perbandingan sari buah naga merah 20% : lama pemanasan 2,5 menit dengan kandungan aktivitas antioksidan sebesar 49,91%.
Kata kunci: Aktivitas antioksidan, lama pemanasan, sari buah naga merah


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Rezki Ulviana
Pengarang Rezki Ulviana - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek GIZI KLINIK
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit
Deskripsi Fisik 20 Cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
GIZI KLINIK

Citation

Rezki Ulviana. (2018).PEMBUATAN JELLY DRINK SARI BUAH NAGA MERAH ( Hylocereus polyrhizus ) SEBAGAI MINUMAN SELINGAN TINGGI ANTIOKSIDAN(Publish).:

Rezki Ulviana.PEMBUATAN JELLY DRINK SARI BUAH NAGA MERAH ( Hylocereus polyrhizus ) SEBAGAI MINUMAN SELINGAN TINGGI ANTIOKSIDAN(Publish).:,2018.Text

Rezki Ulviana.PEMBUATAN JELLY DRINK SARI BUAH NAGA MERAH ( Hylocereus polyrhizus ) SEBAGAI MINUMAN SELINGAN TINGGI ANTIOKSIDAN(Publish).:,2018.Text

Rezki Ulviana.PEMBUATAN JELLY DRINK SARI BUAH NAGA MERAH ( Hylocereus polyrhizus ) SEBAGAI MINUMAN SELINGAN TINGGI ANTIOKSIDAN(Publish).:,2018.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id