PENGARUH KONSUMSI TABURIA TERHADAP PERUBAHAN ASUPAN MAKAN PADA BALITA BAWAH GARIS MERAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RAMBIPUJI KABUPATEN JEMBER


Pengaruh Konsumsi Taburia Terhadap Perubahan Asupan Makan pada Balita Bawah Garis Merah di Wilayah Kerja Puskesmas Rambipuji Kabupaten Jember (The Effect of Taburia Consumption on Changes in Intake Malnutrition Toddlers at Puskesmas Rambipuji Kabupaten Jember)

Novanti Afifah Program Studi Gizi Klinik Jurusan Kesehatan

ABSTRAK

Anak balita merupakan kelompok umur yang rawan gizi dan penyakit. Anak balita dengan kekurangan gizi dapat mengakibatkan terganggunya pertumbuhan dan perkembangan fisik, mental dan spiritual. Pemerintah membuat inovasi baru sebagai cara penanggulangan gizi kurang kurang pada balita yaitu berupa Taburia yang mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan anak balita.Taburia mengandung 12 macam vitamin dan 4 mineral yang sangat dibutuhkan untuk menanggulangi masalah kurang zat gizi mikro, yaitu untuk meningkatkan asupan gizi dan memperbaiki kualitas makanan balita melalui peningkatan nafsu makan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian Taburia terhadap perubahan asupan makan balita BGM di Puskesmas Rambipuji Kabupaten Jember. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen atau perubahan (experiment research) dengan one group pre test – post test design. Responden dalam penelitian ini terdiri dari 40 balita BGM. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Instrumen yang digunakan form recall 1 x 24 jam, form data identitas responden, form pengamatan asupan makan, form kepatuhan minum Taburia. Data dianalisis dengan uji Paired T-Test dan Wilcoxon, dilanjutkan dengan uji Regresi Linier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Taburia dapat meningkatkan asupan makan (energi, protein, lemak, dan karbohidrat) balita BGM yang patuh maupun tidak patuh di wilayah kerja Puskesmas Rambipuji Kabupaten Jember (sig. 0.000). Terdapat perbedaan pada asupan makan (energi, protein, lemak, dan karbohidrat) balita BGM setelah intervensi pada yang patuh maupun tidak patuh (sig. 0.000). Disarankan bagi peneliti selanjutnya untuk melanjutkan penelitian dengan mengambil variabel lain yang berhubungan dengan perubahan asupan makan dan kepatuhan balita.

Kata Kunci : Asupan Makan, Balita BGM, Kepatuhan, Taburia


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Novanti Afifah
Pengarang Novanti Afifah - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek GIZI KLINIK
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI D-IV GIZI KLINIK
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit JURUSAN KESEHATAN
Deskripsi Fisik 20cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
GIZI KLINIK

Citation

Novanti Afifah. (2017).PENGARUH KONSUMSI TABURIA TERHADAP PERUBAHAN ASUPAN MAKAN PADA BALITA BAWAH GARIS MERAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RAMBIPUJI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI D-IV GIZI KLINIK

Novanti Afifah.PENGARUH KONSUMSI TABURIA TERHADAP PERUBAHAN ASUPAN MAKAN PADA BALITA BAWAH GARIS MERAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RAMBIPUJI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI D-IV GIZI KLINIK,2017.Text

Novanti Afifah.PENGARUH KONSUMSI TABURIA TERHADAP PERUBAHAN ASUPAN MAKAN PADA BALITA BAWAH GARIS MERAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RAMBIPUJI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI D-IV GIZI KLINIK,2017.Text

Novanti Afifah.PENGARUH KONSUMSI TABURIA TERHADAP PERUBAHAN ASUPAN MAKAN PADA BALITA BAWAH GARIS MERAH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RAMBIPUJI KABUPATEN JEMBER(Publish).JURUSAN KESEHATAN:PROGRAM STUDI D-IV GIZI KLINIK,2017.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id