PROSES SEAMING PADA PENGALENGAN MACKAREL DI PT MAYA FOOD INDUSTRIES PEKALONGAN JAWA TENGAH


RINGKASAN
“Proses Seaming Pada Pengalengan Mackarel di PT Maya Food Industries Pekalongan Jawa Tengah”, Dhea Andreani, NIM B32141839, Tahun 2014, Program Studi Teknologi Industri Pangan, Jurusan Teknologi Pertanian, Politeknik Negeri Jember, Ir. Idrial (Pembimbing)

Pengalengan adalah suatu proses pengawetan ikan dengan cara pengemasan secara hermitis yang dapat diartikan bahwa penutupannya sangat rapat, sehingga tidak dapat ditembus oleh udara, air, kerusakan akibat oksidasi, ataupun perubahan cita rasa (Adawyah, 2007). Tujuan Praktek Kerja Lapangan (PKL) adalah meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan serta mampu menghubungkan antara teori dan praktek langsung mulai dari persiapan bahan baku, proses produksi, hingga pengawasan mutu pengalengan mackarel di PT Maya Food Industries. Metode yang digunakan dalam Praktek Kerja Lapangan (PKL) antara lain wawancara, observasi, studi pustaka, dokumentasi dan data-data, serta aktivitas secara langsung yang dilaksanakan pada 1 Maret 2017 sampai 27 April 2017 PT Maya Food Industries yang merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pengolahan pangan hasil perikanan menggunakan proses seaming sebagai salah satu cara untuk mengawetkan produknya dan menggunakan metode double seam sebagai proses penutupannya. Double seam adalah proses penyambungan tutup dan body hook kaleng dengan dua operasi roll (first roll dan second roll) dan pada hakekatnya dari proses double seam dihasilkan penutupan kaleng yang dapat melindungi atau menjaga produk yang dihasilkan. Disamping itu double seam berfungsi untuk mencegah adanya kerusakan selama proses pengalengan, yang nantinya juga dapat berpengaruh terhadap proses penyimpanan, perjalanan, dan pengiriman. Cara penutupan kaleng yang tepat dan benar dari proses seaming merupakan salah satu tahap paling penting dalam seluruh proses pengalengan. Proses seaming dilakukan Pengontrolan yang meliputi pengecekan dimensi kaleng dengan menggunakan alat bantu. Pada tahap ini QC seaming
v

selalu memeriksa kualitas dari kaleng dengan evaluasi pembongkaran seam kaleng (seaming teardown evaluation). Hal tersebut bertujuan untuk mencegah adanya kebocoran pada produk akibat seaming. Adapun standar pengujian kaleng setelah penutupan kaleng di PT Maya Food Industries dengan hasil akhir pengecekan overlap di PT Maya Food Industries adalah minimal 1,1 mm. persentase overlap merupakan kisaran besarnya overlap yang terbentuk. Semakin tinggi hasil yang didapatkan maka semakin sempurna proses seaming. Standart overlap minimla 45%. Jika nilai O/L % dibawah standart, menunjukkan proses seaming yang tidak sempurna, yaitu pada saat operasi kedua (second roll), penekanan antara body hook dan cover hook kurang maksimal, sehingga menyebabkan hasil penutupan agak longgar yang memungkinkan udara dan air dapat masuk ke dalam kaleng.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab DheaAndreani
Pengarang DheaAndreani - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN
Deskripsi Fisik 20cm
Info Detil Spesifik


Citation

DheaAndreani. (2017).PROSES SEAMING PADA PENGALENGAN MACKAREL DI PT MAYA FOOD INDUSTRIES PEKALONGAN JAWA TENGAH(Publish).JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN

DheaAndreani.PROSES SEAMING PADA PENGALENGAN MACKAREL DI PT MAYA FOOD INDUSTRIES PEKALONGAN JAWA TENGAH(Publish).JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN,2017.Text

DheaAndreani.PROSES SEAMING PADA PENGALENGAN MACKAREL DI PT MAYA FOOD INDUSTRIES PEKALONGAN JAWA TENGAH(Publish).JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN,2017.Text

DheaAndreani.PROSES SEAMING PADA PENGALENGAN MACKAREL DI PT MAYA FOOD INDUSTRIES PEKALONGAN JAWA TENGAH(Publish).JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN:PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PANGAN,2017.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id