TEKNIK BUDIDAYA JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) DI UD. MITRA JAMUR JEMBER


RINGKASAN
Teknik Budidaya Jamur Tiram Putih (Pleurotus ostreatus) Di UD. Mitra
Jamur Jember. Alfiah Fatma Kumala. A31140572. 61 hlm. Tahun 2017.
Produksi Pertanian. Politeknik Negeri jember. Dr. Ir. Kasutjianingati, M.Si.
Andriansyah Setiawan Saputra, SP
Praktek Kerja Lapang (PKL) adalah salah satu bentuk emplementasi
secara sistematis dan sinkron antara program pendidikan dengan program
penguasaan keahlian yang diperoleh melalui kegiatan kerja secara langsung
didunia kerja untuk mencapai tingkat keahlian tertentu, melalui program studi
PTH yang memiliki 6 semester dimana pada semester akhir (semester 6)
mahasiswa diwajibkan untuk mengikuti suatu kegiatan akhir sebagai salah satu
syarat untuk kelulusan yaitu PKL di perusahaan atau instansi pertanian. UD.
Mitra Jamur merupakan perusahaan pembudidaya jamur tiram yang berada di
jalan Merak No. 64 Desa Gebang, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember.
Jamur tiram merupakan salah satu dari sekian jenis jamur kayu yang bisa
dikonsumsi. Dinamakan sebagai jamur tiram karena jamur ini memiliki tudung
jamur yang bentuknya mirip dengan cangkang tiram. Pengembangan jamur tiram
tidak memerlukan lahan yang luas, serta masa peroduksinya juga relatif cepat
sehingga periode dan waktu panen lebih singkat dan berkelanjutan. Berdasarkan
data BPS (Badan Pusat Statistik) produksi jamur di Indonesia pada tahun 2014
mencapai 37.410 ton. Produksi ini menurun dibandingkan dengan tahun yang
sebelumnya.
Tujuan dari PKL adalah mahasiswa diharapkan mampu untuk mengetahui,
meningkatkan dan mempelajari tentang teknik budidaya jamur tiram pada dunia
pertanian dan mengetahui analisa usaha tani budidaya jamur tiram. PKL dilakukan
di UD. Mitra Jamur Jalan Merak No. 64 Gebang, Jember mulai tanggal 15 Mei –
15 Juli 2017.
Kesimpulan hasil PKL selama 2 bulan yaitu mahasiswa mampu
melaksanakan teknik budidaya jamur tiram sesuai dengan standart operasional
yang baik dan benar dan mengetahui analisa usaha tani untuk budidaya jamur
vi
tiram. Pada analisa usaha tani produksi baglog total biaya yang dibutuhkan yaitu
Rp. 1.507.422 dan mendapatkan keuntungan sebesar Rp. 992.578 dengan R/C
ratio sebesar 1,65 sedangkan untuk produksi jamur tiram putih biaya yang
diperlukan yaitu sebesar Rp. 1.507.422 dan mendapatkan keuntungan sebesar Rp.
8.892.578 dengan R/C ratio sebesar 6,89. Berdasarkan analisa usaha tersebut
dapat diletahui bahwa usaha budidaya jamur tiram putih baik produksi baglog dan
produksi jamur tiram putih layak untuk diusahakan.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab POLITEKNIK NEGERI JEMBER
Pengarang Alfiah Fatma Kumala - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN
Deskripsi Fisik 20cm
Info Detil Spesifik


Citation

Alfiah Fatma Kumala. (2017).TEKNIK BUDIDAYA JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) DI UD. MITRA JAMUR JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA

Alfiah Fatma Kumala.TEKNIK BUDIDAYA JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) DI UD. MITRA JAMUR JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA,2017.Text

Alfiah Fatma Kumala.TEKNIK BUDIDAYA JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) DI UD. MITRA JAMUR JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA,2017.Text

Alfiah Fatma Kumala.TEKNIK BUDIDAYA JAMUR TIRAM PUTIH (Pleurotus ostreatus) DI UD. MITRA JAMUR JEMBER(Publish).JURUSAN PRODUKSI PERTANIAN:PROGRAM STUDI PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA,2017.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id