PEMASARAN ROKOK GAGAK HITAM GOLD DI BONDOWOSO


RINGKASAN


PEMASARAN ROKOK GAGAK HITAM GOLD DI BONDOWOSO Siti nur hikmahyani, NIM D41131420, Tahun 2017, 26 Halaman, Jurusan Manajemen Agribisnis, Politeknik Negeri Jember, Dewi Kurniawati, S.Sos,M.Si (Pembimbing I). Praktek Kerja Lapang (PKL) merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan mahasiswa pada saat menempuh semester akhir. Kegiatan PKL juga merupakan kegiatan pembelajaran bagi mahasiswa untuk menerapkan pada perusahaan yang menjadi tempat magang tersebut dengan berbagai tingkat keahliannya. Dalam kegiatan PKL ini, mahasiswa dibekali untuk mengerjakan kegiatan keseharian ditempat produksi dan kantor pemasaran pada PR. Gagak Hitam. Dengan adanya kegiatan Praktek Kerja Lapang ini mahasiswa diharapkan untuk memperoleh keterampilan skill yang meliputi keterampilan fisik, intelektual, sosial dan manajerial. Selain itu mahasiswa juga diharapkan mampu untuk mendapatkan pengalaman kerja di lapangan pada kondisi yang sesungguhnya di masyarakat, dan diharapkan mahasiswa memiliki wawasan yang lebih luas lagi. Perusahaan Rokok Gagak Hitam adalah salah satu perusahaan rokok yang berada di Jl. Raya Bondowoso – Jember KM. 7 No. 16 Desa Pakuniran RT. 07 RW. 04 Kecamatan Maesan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur. Tembakau banyak di temui di daerah Bondowoso, karena mayorias adalah petani tembakau sehingga bahan baku mudah diperoleh. Produksi sangat menentukan kemajuan dari suatu perusahaan. Dengan berjalannya produksi sesuai dengan tujuan perusahaan yaitu pencapaian keuntungan, maka perusahaan tersebut dapat dikatakan maju dan berkembang. Proses produksi rokok sangatlah menentukan kualitas dari hasil produksi rokok. Sehingga pada proses produksi ini dilakukan dari awal hingga akhir pada Perusahaan Rokok Gagak Hitam Bondowoso. Terdapat dua jenis proses produksi yang dilakukan oleh Perusahaan yaitu SKT (Sigaret Kretek Tangan) dan SKM (Sigaret Kretek Mesin). Produk yang dihasilkan oleh pabrik SKT ada dua jenis
v

yaitu rokok Gold dan GKL (Gagak Kuning Lama). Dalam laporan Praktek Kerja Lapang ini penulis akan lebih fokus pada pembahasan mengenai proses produksi yang dilakukan oleh Perusahaan Rokok Gagak Hitam pada rokok Gold. Rokok Gold merupakan rokok yang paling murah dari produk gagak hitam lainnya, karena pada pencampuran jenis tembakau yang tidak terlalu banyak. Dan produksi yang sering dilakukan oleh pabrik SKT adalah produk rokok Gold.


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab POLITEKNIK NEGERI JEMBER
Pengarang SitiNurHikmahyani - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil
Subyek MANAJEMEN AGROINDUSTRI
Klasifikasi
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS
Deskripsi Fisik 20 Cm
Info Detil Spesifik


Citation

SitiNurHikmahyani. (2017).PEMASARAN ROKOK GAGAK HITAM GOLD DI BONDOWOSO(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI

SitiNurHikmahyani.PEMASARAN ROKOK GAGAK HITAM GOLD DI BONDOWOSO(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2017.Text

SitiNurHikmahyani.PEMASARAN ROKOK GAGAK HITAM GOLD DI BONDOWOSO(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2017.Text

SitiNurHikmahyani.PEMASARAN ROKOK GAGAK HITAM GOLD DI BONDOWOSO(Publish).JURUSAN MANAJEMEN AGRIBISNIS:PROGRAM STUDI MANAJEMEN AGROINDUSTRI,2017.Text

 



Media Sosial / Kanal

Facebook E-Library POLIJE Official
Youtube E-Library POLIJE Official
Instagram E-Library POLIJE Official

Address

UPT.Perpustakaan Politeknik Negeri Jember
JL. Mastrip PO BOX 164
E: perpustakaan@polije.ac.id