IDENTIFIKASI KETAHANAN GALUR HARAPAN KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) TERHADAP PECAH POLONG
RINGKASAN
Identifikasi Ketahan Galur Harapan Kedelai (Glicine max (L) Merrill) Terhadap
Pecah Polong . Elok Sri Wahyuni ; A41130123 Maret 2017 Program Studi Teknik
Produksi Benih. Produksi Pertanian. Politeknik Negeri Jember.
Berdasarkan Peraturan Menteri Pertanian No. 23/Permentan/OT.140/
3/2013, Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi dengan singkatan
Balitkabi memiliki mandat terhadap komoditas kedelai, kacang tanah, kacang
hijau, ubikayu, dan ubijalar, serta kacang dan ubi potensial.
Mahasiswa perlu melakukan kegiatan seperti Praktek Kerja Lapang sebagai
upaya peningkatan kompetensi.
Praktek Kerja Lapang (PKL) bertujuan untuk melatih mahasiswa untuk
terjun langsung dalam suatu kegiatan dalam dunia kerja dan mampu menjadi
lulusan Sarjana Saint Terapan (S.ST) yang memiliki keahlian dan keterampilan
mengenai teknik produksi. Metode yang digunakan dalam kegiatan PKL ini
adalah dengan praktek lapang, demonstrasi, wawancara, dan studi pustaka.
Hasil dari kegiatan PKL yang telah dilakukan yaitu Balai Penelitian
Tanaman Aneka Kacang dan Umbi merupakan instansi pemerintah di bawah
Menteri Pertanian yang memiliki tugas pokok mengembangkan komoditas
kedelai, kacang tanah, kacang hijau, ubikayu, dan ubijalar, serta kacang dan ubi
potensial.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui galur harapan kedelai yang
tahan terhadap pecah polong pada enam belas galur harapan kedelai dan dua
diantaranya sebagai pembanding yaitu kedelai varietas anjasmoro dan dega1.
Penelitian ini dilakukan dilaboratorium tanah Balai Penelitian Kacang-kacangan
dan umbi-umbian dengan menggunkan metode oven dengan suhu 300C – 600C.
Penelitian ini diulang sebanyak empat kali ulangan dengan masing-masing galur
diambil tiga puluh polong secara acak kemudian dimasukkan kedalam petridis.
Pengovenan dilakuakan selama empat hari berturut-turut dan tiap hari dilakukanvii
pengamatan pecah polong. Setelah selesai mengamati pada hari pertama suhu
oven dinaikan menjadi 400C sampai dengan 600C setiap hari setelah pengamatan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa galur harapan kedelai tahan pecah
polong yang paling bagus ditunjukkan dengan galur kedelai G 551
H/Anjasmoro//anjasmor-3-10 dimana dari ke empat ulangan galur ini tidak
terdapat polong yang pecah. Sedangkan polong yang paling banyak pecah
ditunjukkan pada galur Rajabasa//L.jtg/Sbg-1.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Elok Sri Wahyuni |
Pengarang |
Elok Sri Wahyuni - Personal Name (Pengarang) |
Edisi |
Publish |
No. Panggil |
|
Subyek |
TEKNIK PRODUKSI BENIH
|
Klasifikasi |
|
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
|
Tahun Terbit |
2018 |
Tempat Terbit |
|
Deskripsi Fisik |
20 Cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
Elok Sri Wahyuni. (2018).
IDENTIFIKASI KETAHANAN GALUR HARAPAN KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) TERHADAP PECAH POLONG(Publish).:
Elok Sri Wahyuni.
IDENTIFIKASI KETAHANAN GALUR HARAPAN KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) TERHADAP PECAH POLONG(Publish).:,2018.Text
Elok Sri Wahyuni.
IDENTIFIKASI KETAHANAN GALUR HARAPAN KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) TERHADAP PECAH POLONG(Publish).:,2018.Text
Elok Sri Wahyuni.
IDENTIFIKASI KETAHANAN GALUR HARAPAN KEDELAI (Glycine max (L.) Merrill) TERHADAP PECAH POLONG(Publish).:,2018.Text